Cisco - Web Server dan DNS Server

CISCO - WEB SERVER DAN DNS SERVER


Pengertian Web Server

Menurut Sahru Web Server adalah sebuah perangkat lunak server yang berfungsi menerima permintaan HTTP atau HTTPS dari klien yang dikenal dengan web browser dan mengirimkan 1hasilnya dalam bentuk halaman-halaman web yang umumnya berbentuk dokumen HTML.

Menurut Dimas Web server merupakan salah satu layanan server yang paling popular. Karena dengan adanya web server tersebut, website kita bisa diakses oleh oranglain melalui media internet.

Dari kedua pendapat tersebut dapat disimpulkan web server tempat atau wadah berisi file-file web yang ingin dipublikasikan. File-file web itu dapat berupa tulisan, gambar, audio ataupun video. Karena dengan adanya web server tersebut, website kita bisa diakses oleh oranglain melalui media internet.

Langkah-Langkah Setting Web Server:

1. Buka aplikasi cisco packet tracer terlebih dahulu

2. Setelah buka aplikasi packet tracer kita pilih server terlebih dahulu, lalu switch dan pc yang akan digunakan.

3. Pilih kabel yang akan digunakan, disini saya akan memakai kabel berwarna hitam, lalu kita klik server lalu sambungkan kabel pada switch, setelah itu pilih kabel hitam lagi lalu sambungkan dari pc ke switch sampai sama seperti gambar dibawah ini.


4. Setelah itu klik menu place note lalu taruh di sebelah server dan ke 3 pc, lalu isi dengan ip yang akan digunakan, disini saya akan menggunakan ip

 server:192.168.10.1

pc0:192.168.10.2

pc1:192.168.10.3

pc2:192.168.10.4


5. Kalau sudah kita klik server, lalu klik ip configuration


6. Setelah itu kita isi IP server 192.168.10.1


7. Kalau sudah kita lanjut mengisi ip pada pc, ip nya sama seperti yang dicatat tadi ya, setelah itu kita isi DNS dengan 192.168.10.1


8. Kalau sudah mengisi semua ip pada ke 3 pc tersebut, kita beralih server lalu pilih services lalu pilih http, setelah itu kita delete index


9. Setelah delete kita klik new file, lalu beri nama index.html setelah itu kita isi dengan

<html>

<head>

<title> Welcome Rona </title>

</head>

<body>

<h1> Welcome Rona </html>

</body>

</html>

setelah itu save


10. Setelah itu kita pilih desktop, lalu klik menu web browser


11.Lalu kita isi url dengan 192.168.10.1


12. Setelah itu pilih go, kalau berhasil akan muncul tampilan seperti ini




Pengertian DNS Server

Menurut Bima Secara sederhananya DNS merupakan sebuah sistem yang dapat menerjemahkan angka menjadi nama, yakni alamat IP menjadi nama.

Menurut Kiram DNS (Domain Name Server) adalah server yang digunakan untuk mengetahui IP Address suatu host lewat host name-nya. DNS adalah sistem yang digunakan untuk mengkonversi nama host komputer ke alamat IP di Internet.

Dari kedua pendapat tersebut dapat disimpulkan DNS (Domain Name Server) merupakan sistem yang dapat mengkonversi nama host komputer ke alamat IP di Internet.

Langkah- Langkah Setting DNS Server:

1. Buka aplikasi cisco packet tracer terlebih dahulu

2. Setelah buka aplikasi packet tracer kita pilih server terlebih dahulu, lalu switch dan pc yang akan digunakan.

3. Pilih kabel yang akan digunakan, disini saya akan memakai kabel berwarna hitam, lalu kita klik server lalu sambungkan kabel pada switch, setelah itu pilih kabel hitam lagi lalu sambungkan dari pc ke switch sampai sama seperti gambar dibawah ini.


4. Setelah itu kita klik server lalu pilih config, lalu kita isi DNS nya dengan 192.168.10.1


5. Lalu geser ke desktop kemudian isi IP adress 192.168.10.1 nanti di kolom DNS akan muncul IP dengan sendirinya.

6. Lalu kalau sudah kita geser ke services, klik DNS lalu on kan DNS, setelah itu isi nama taffiaputri.com lalu kita isi juga Address dengan 192.168.10.1




7. Kalau sudah kita klik Add, nanti akan muncul tampilan seperti ini.


8. Lalu kita beralih ke pc, klik desktop, pilih ip configuration


9. Lalu isi ip dengan lalu isi dengan ip yang akan digunakan, disini saya akan menggunakan ip

pc0:192.168.10.2

pc1:192.168.10.3

pc2:192.168.10.4

jangan lupa isi dns juga dengan 192.168.10.1


10. Kalau sudah kita cek dengan cara klik pc lalu desktop, pilih command prompt. Jika replay from sama seperti di bawah ini berati pc terhubung.




11. Kita juga dapat mengecek dengan web, klik pc, pilih desktop, pilih menu web browser, ketik taffiaputri.com atau 192.168.10.1 kalau berhasil akan muncul tampilan seperti dibawah ini.






DAFTAR PUSTAKA

Sahru. 2017. TUTORIAL KONFIGURASI DNS, DHCP dan WEB SERVER Pada Cisco Packet Tracer

https://info-ryus.blogspot.com/2017/01/tutorial-konfigurasi-dns-dhcp-dan-web.html diakses pada tanggal 25 Agustus 2022 pukul 11.00 WIB

Prayogo, Dimas. 2013. [Lab 7] : WEB SERVER – Packet Tracer

https://dimasprayogonotes.blogspot.com/2013/09/web-server-packet-tracer.html diakses pada tanggal 25 Agustus 2022 pukul 11.08 WIB

Saputra, Bima. 2019. Cara Setting DNS Server di Cisco Packet Tracer

https://badubarco.com/cara-setting-dns-server-di-cisco-packet-tracer/ diakses pada tanggal 25 Agustus 2022 pukul 11.17 WIB

Kiram. Saiful. 2020. Konfigurasi DNS Server Cisco Packet Tracer

https://www.ninetekno.com/konfigurasi-dns-server-cisco-packet-tracer/ diakses pada tanggal 25 Agustus 2022 pukul 11.29 WIB



Komentar

Postingan Populer